Contoh Surat Jawaban Penangguhan Pembayaran Resmi



Surat Jawaban Penangguhan Pembayaran – Setelah pada kesempatan yang lalu kami telah membahas ulasan artikel tentang surat penangguhan pembayaran. Untuk waktu sekarang ini kami akan akan membahas surat jawaban penangguhan pembayaran. Ya seperti yang kita ketahui bersama maksud dibuatnya sebuah surat untuk dapat menjalin komunikasi yang baik antara pembeli dan penjual.

Dan pada prinsipnya surat jawaban penangguhan pembayaran yaitu surat yang di buat oleh penjual untuk menjawab atas kiriman surat penangguhan pembayaran yang telah dikirim dari pihak pembeli. Dengan cara membuat surat jawaban penangguhan pembayaran ini lah, penjual akan menjelaskan di acc atau tidaknya surat penangguhan pembayaran yang di ajukan dari pihak pembeli.

Sebagai surat jawaban penangguhan pembayaran tentunya isinya berupa jawaban dari apa yang telah di ajukan oleh pembeli. Biasanya isi surat jawaban penangguhan pembayaran selalu di sampaikan dengan bahasa yang sopan, di acc atau tidaknya surat penangguhan pembayaran yang diajukan, kemudian waktu pembayaran yang telah ditentukan. Sementara untuk cara membuat surat jawaban penangguhan pembayaran, sebenarnya sama halnya dengan membuat surat surat penangguhan pembayaran yang membedakan hanya surat ini berisi jawaban jawaban dari permohonan penangguhan pembayaran. Dari pada kelamaan, anda bisa melihat contoh surat jawaban penangguhan pembayaran yang ada dibawah ini.

Contoh Surat Jawaban Penangguhan Pembayaran

PT Devloper Sofware
Jl. Buntu No. 202
Jakarta Pusat
=================================
Nomor : 45/IM/IV/2015 25 Desember 2015
Hal : Penangguhan Pembayaran

Kepada
CV Grobakz Seo Team
Jl. Maju Terus
Purwokerto

Dengan hormat,

Membalas surat Saudara Nomor: 203/EM/V/2015 tertanggal 1 Desember 2015 perihal penangguhan pembayaran telah kami terima dengan penuh perhatian.

Setelah membaca surat tersebut, dengan segala pertimbangan kami beritahukan bahwa kami akan memberikan waktu pembayaran untuk faktur Nomor: 210/EM/IV/2015 sebesar Rp 20.000.000 (dua puluh juta rupiah) atas pembelian barang-barang elektronik. Kami berikan kebijakan untuk melunasi pembayaran dalam jangka waktu 2 minggu dari waktu yang telah ditentukan
Atas perhatian Saudara, kami sampaikan terima kasih.

Hormat kami,
PT Devloper Sofware

Rastafara

Mungkin itu saja yang bisa kami informasikan kepada anda mengenai contoh surat jawaban penangguhan pembayaran, jika anda saat ini sedang ingin membuat surat tersebut anda bisa melihat contoh surat yang sudah kami hadirkan diatas.